MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia adalah salah satu prototipe madrasah favorit berbasis asrama di Indonesia. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah beralamatkan di Jalan Insan Cendekia Renah Lebar, Pelajau, Karang Tinggi, Kabupaten Bengkulu Tengah. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Table of Contents
Sejarah
Terdapat dua sistem pendidikan yang selama ini sudah berjalan di lingkungan Kementerian Agama, yakni sistem persekolahan (madrasah) dan sistem pendidikan berasrama (Pondok Pesantren). Dalam praktek sistem persekolahan(Madrasah) berorientasi pada penguasaan ilmu pengetahuan umum, sehingga penguasaan ilmu ke-Islaman belum maksimal, sementara system pondok pesantren lebih berorientasi pada penguasaan ilmu-ilmu keislaman (Islamic Studies), sehingga penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi kurang maksimal. Meskipun telah ada yang sukses menyeimbangkannya. Hal tersebut menunjang pentingnya ketersediaan pendidikan yang mampu meminimalisasi kelemahan dari kedua model pendidikan tersebut. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
MAN Insan Cendekia (MAN IC) adalah contoh satuan pendidikan jenjang menengah yang memadukan Pendidikan Agama Islam (PAI) dengan pengayaan pada bidang ilmu pengetahuan dan teknologi sebagai ciri khas utamanya. Keunggulan MAN Insan Cendekia dibanding madrasah lainnya yaitu :
- Pengembangan kurikulum dan pembelajaran merujuk terhadap standar kualitas di atas standar nasional pendidikan dan berbasis keunggulan lokal
- Dikelola berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), dengan dukungan pengajar dan tenaga kependidikannya memenuhi kualifikasi yang disyaratkan
- Fasilitas pembelajaran yang tersedia memenuhi persyaratan kesehatan, keselamatan, kenyamanan, dan keamanan
- Peserta didik harus tinggal di asrama (Asrama Insan Cendekia) yang dikelola secara profesional
- Mengharuskan peserta didik berkomunikasi sehari-hari di lingkungan madrasah dengan meggunakan bahasa Indonesia, Inggris, dan Arab.
Kehadiran MAN Insan Cendekia yang mempunyai kekhasan dan keunggulan yang kuat diharapkan mampu memadukan kedua metode pendidikan tersebut, yakni berorientasi pada sains-teknologi dan ilmu agama Islam (tafaqquh fiddin) yang bertumpu pada tiga peradaban (hadlarah), yakni Peradaban Teks, Kitab (hadlaratun-nash), Peradaban Ilmu (hadlaratul ilmi) dan Peradaban Filsafat (hadlaratul-falsafah) sangat tepat dilaksanakan. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah yang beroperasi pada tanggal 18 Juli 2016 sampai saat ini, Pada saat ini MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah telah berada di kampus sendiri terhitung tanggal 3 Oktober 2016. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Visi dan Misi
Visi
Terbentuknya sumber daya manusia yang berkualitas dalam keimanan dan ketakwaan, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi dan mampu mengaktualisasikannya dalam masyarakat. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Misi
- Menyiapkan calon pemimpin masa depan yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, mempunyai daya juang tinggi, kreatif, inovatif, proaktif, dan mempunyai landasan iman dan takwa yang kuat.
- Menumbuhkembangkan minat, bakat, dan potensi peserta didik untuk meraih prestasi pada tingkat nasional sampai internasional.
- Meningkatkan pengetahuan dan kemampuan profesional pendidik dan tenaga kependidikan sesuai dengan perkembangan dunia kependidikan.
- Menjadikan Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Bengkulu Tengah sebagai lembaga pendidikan yang mempunyai tata kelola yang baik dan mandiri.
- Menjadikan Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Bengkulu Tengah sebagai model dalam pengembangan pembelajaran IPTEK dan IMTAK bagi lembaga pendidikan lainnya.
Keunggulan MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Keunggulan MAN Insan Cendekia dibandingkan madrasah lainnya, diantaranya :
- Pembinaan rutin olympiade
- Bimbingan Gurawa (Guru dan Siswa Asuh)
- Tahfidz Al Qur’an
- Kultum dan diskusi tematik
- Kajian kitab
- Muhaddatsah
- Muhadharah
- Keputrian
- Ekstrakurikuler (Pramuka, Paskibra, PMR, English dan Arabic Club, KIR, Olah raga, Kaligrafi, teater, dll)
Kehadiran MAN Insan Cendekia diharapkan mampu memadukan sains-teknologi yang bertumpu pada tiga peradaban, yakni peradaban teks dan kitab, peradaban ilmu dan peradaban filsafat. Dengan keterpaduan tersebut, diharapkan menjadi pelopor upaya menghilangkan dikotomi ilmu pengetahuan Islam di Indonesia. MAN Insan Cendekia menempatkan etika Islam yang bersumber pada nilai-nilai universal Al-Quran dan Al-Hadits untuk menjiwai seluruh bidang keilmuan yang diajarkan. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Ekstrakulikuler
Di MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah terdapat 30 ekstrakulikuler, diantaranya Sains Club Matematika, Sains Club Kimia, Sains Club Biologi, Sains Club Fisika, Sains Club Geografi, Sains Club Kebumian, Sains Club Astronomi, Sains Club Komputer, Sains Club Ekonomi, English Club, Arabic Club, Japanese Club, KIR Eksak, KIR Sosial, Seni Teater dan Tari, Keputrian, Empat Pilar, Robotik, Komputer dan Desain Grafis, Syarhil, Fahmil, Khatil, Tilawah, Pramuka, PMR, Taekwondo, Tenis Meja, Badminton, Futsal dan Voli. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Sarana dan Prasarana
Adapun sarana dan prasarana yang ada di MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah sampai saat ini untuk Sarana Bangunan diantaranya terdapat Gedung Pendidikan/RKB, Kamar asrama siswa putra, Kamar asrama siswa putri, Tempat Ibadah/Masjid, RumahKepala Madrasah, Rumah Guru, Dapur umum, Ruang makan/kantin, Gedung Pusat Layanan Siswa, Gedung Pusat pembelajaran Siswa, Gedung Lab. Keagamaan, Perpustakaan, Laboratorium dan Pos Keamanan (Pos Security). MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Sarana Penunjang diantaranya Jaringan Listrik, Air bersih, Jalan masuk ke madrasah, Jalan di dalam lingkungan madrasah, Pagar keliling madrasah, Telepon, Internet, Tempat penampungan sampah, Tempat jemuran pakaian dan Kendaraan operasional.
Prasarana Meubel diantaranya Meja dan kursi belajar, Meja dan kursi guru, Papan tulis, Tempat sampah, Almari Buku, Tempat tidur, Kasur, Bantal, Sprey, Rak buku, Almari pakaian, Ember dan gayung, Meja kursi tamu, Peralatan dapur, meja guru, Peralatan memasak, Peralatan menyajikan makanan, Kulkas penyimpanan ikan/daging/sayuran, Meja dan kursi makan, Peralatan makan, Meja dan kursi kerja, Sofa tamu, Almari arsip, Foto Presiden dan Wapres dan Kursi tunggu. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Akademik MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Tahun ajaran 2017/2018 MAN Insan Cendekia mengaplikasikan Kurikulum 2013 dengan Sistem Kredit Semester (SKS). Kurikulum 2013 MAN Insan Cendekia adalah pedoman bagi seluruh civitas akademika MAN Insan Cendekia dalam menjalankan aktifitas di madrasah, supaya penyelenggaraan madrasah bisa dilaksanakan secara efektif, efisien dan akuntabel dalam rangka mencapai tujuan madrasah.
Struktur Kurikulum Boarding School Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia merupakan struktur kurikulum khusus yang disusun untuk memberikan pelayanan yang maksimal terhadap perkembangan kompetensi yang dimiliki siswa, agar siswa yang rata-rata berkemampuan tinggi dapat ditumbuh kembangkan secara benar dan tepat ke arah penguasaan IMTAQ dan IPTEK secara seimbang. Dalam pelaksanaannya Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia menggunakan kurikulum nasional dikodifikasi bertaraf internasional yang disesuaikan dengan visi dan misi sekolah, serta dalam rangka mempersiapkan siswanya mampu menghadapi ujian nasional, seleksi masuk ke sekolah dan perguruan tinggi baik di dalam maupun di luar negeri. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah
Profil Lulusan
Profil lulusan MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah yang dicita-citakan adalah lulusan Madrasah Aliyah yang :
- Beriman, bertaqwa, dan berakhlak mulia;
- Berwawasan kebangsaan ke-Indonesia-an;
- Menguasai dasar-dasar ilmu keislaman yang terpadu dengan sains dan teknologi, lingkungan dan masyarakat;
- Menguasai kitab kuning (al-kutub);
- Hafal Al-Quran minimal 5 Juz;
- Hafal Hadits, minimal 40 Hadits;
- Terampil berbahasa Indonesia, Arab dan Inggris;
- Terampil dalam penggunaan teknologi informasi dan komunikasi;
- Cakap, berfikir kritis, peduli, kreatif, dan inovatif;
- Memiliki jiwa kepemimpinan dan kewirausahaan yang kuat;
- Mampu mengembangkan kekayaan seni budaya dan kearifan lokal nusantara.
Berikut artikel tentang MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah. Semoga bermanfaat untuk kalian.